Blog Archive

Template Information

No one has ever become poor by giving, Please Donate

Popular Posts

Site Links

About

Follow on Facebook

Blogger templates

Popular Posts

My Services

Pola Engulfing Bullish



Mengetahui pembalikan harga adalah salah satu hal yang paling sulit untuk diketahui pada pasar Forex. Namun kesulitan itu dapat diatasi dengan analisis teknik yaitu memahami bagaimana menganalisa grafik. Dengan begitu, trader dapat belajar untuk mengidentifikasi pola-pola candlestick yang merupakan tool yang paling dasar yang harus dipahami.

Pola candle dapat memberikan wawasan visual ke psikologi pasar yang berguna dalam mencari reversal pasar. Dan artikel ini akan fokus pada pengenalan trading dan salah satu sinyal pembalikan yang paling jelas sekaligus paling sulit dalam pasar yaitu dengan memanfaatkan pola engulfing bullish candle.



Apa yang dimaksud dengan pola bullish engulfing?
Pola bullish engulfing adalah pola candlestick yang biasanya ditemukan pada akhir downtrend (lihatlah gambar pola di atas). Pola itu dibuat untuk menafsirkan data dari berakhirnya dua candle. Candle pertama akan menggambarkan akhir dari pasangan mata uang. Ukuran candle ini bisa berbeda-beda dari grafik ke grafik dan tidak secara langsung berhubungan dengan pola itu sendiri. Candle kecil seperti doji dianggap lebih baik dalam posisi ini karena dapat merefleksikan kebingungan pasar dalam tren saat ini.

Candle kedua adalah candle yang paling penting dari pola dan dianggap sebagia sinyal reversal yang aktual. Candle ini terdiri dari candle biru panjang yang menciptakan momentum harga. Idealnya tinggi dari candle ini harus di atas tinggi dari candle sebelumnya. Semakin tinggi, maka semakin kuat sinyalnya.

Sebuah tekanan baru yang mengarah ke atas dalam grafik yang berposisi seperti ini, menggambarkan bahwa pembeli lebih kuat ketimbang penjual. Hal ini sering didahului dengan kenaikan harga dimana pembeli akan memasuki pasar pada trend selanjutnya.



Penggunaan dalam Perdagangan
Setelah Anda bisa mengidentifikasi pola candle bullish engulfing, segera terapkan saja pada trading Anda. Contoh di atas adalah contoh pola yang sangat baik dari grafik harian EURGBP. Dari 11 Juni sampai 20 Juli, EURGBP menurun sebanyak 401 pips. Hal ini mengindikasikan adanya pembentukan pola bullish engulfing. Ini adalah kesempatan pertama Anda untuk mempertimbangkan peluang untuk melakukan pembelian baru sebelum harga berjalan naik ke atas.

Setelah pola bullish engulfing ditemukan, trader memiliki pilihan untuk mempertimbangkan berbagai mekanisme untuk menempatkan posisi baru. Meskipun tidak jarang ada trader yang mengeksekusi pada pola satu candle saja, tapi trader juga dapat menggunakan tambahan indikator seperti RSI atau strategi breakout untuk memberikan konfirmasi lebih lanjut.

Rendahnya pola bullish engulfing juga dapat digunakan sebagai area support. Terlepas dari metode yang dipilih untuk memasuki pasar, trader dapat memilih untuk menempatkan stop order di bawah tingkat harga apabila pembalikan mengalami kegagalan.

Contact Me